Pendidikan Tinggi Harus Tekankan Pengembangan Keterampilan Anak Didik
Program akademik di perguruan tinggi yang menanamkan kultur akademik internasional sudah semestinya menancapkan pilar-pilar yang membawa institusi pendidikan tinggi itu mencapai kemajuan yang berkelanjutan untuk mencapai kesuksesan anak-anak didiknya.
Pilar-pilar tersebut meliputi program akademik yang menekankan keterampilan praktik; memperkuat kemitraan luas dengan universitas dan industri secara global; merancang pendidikan trans-negara dengan pengalaman multikultural, serta pertumbuhan dan ekspansi global.
” Perguruan tinggi harus memberi penekanan pada pengembangan keterampilan anak didiknya, merancang program-program yang dibutuhkan anak didik di masa depan, serta kemitraan dengan dunia industri, serta harus menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk mendapatkan keterampilan yang siap pakai untuk memenuhi kebutuhan industri yang terus meningkat,” kata Dr R Theyvendran, Sekretaris Jenderal The Management Development Institute of Singapore (MDIS), Selasa (26/12/2017), terkait penghargaan ‘Enterprise 50’ yang diterima MDIS.
MDIS merupakan satu-satunya institusi pendidikan swasta yang mendapat penghargaan tersebut. Institusi pendidikan tinggi tersebut memperolah peringkat keempat dalam penghargaan itu, yang pada 2015 lalu masih di posisi ke-19.
sumber: http://edukasi.kompas.com/read/2017/12/26/22243581/pendidikan-tinggi-harus-tekankan-pengembangan-keterampilan-anak-didik